Rapat Evaluasi Pembangunan Tahun 2024

Senin, 30 Desember 2024.

Sekretaris Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Kotawaringin Timur, Bapak Mohammad Ikhwan, ST., MM menghadiri Rapat Evaluasi Pembangunan Tahun 2024 di Aula Rumah Jabatan Bupati.

Rapat dipimpin langsung oleh Bupati Kotawaringin Timur, Bapak H. Halikinnor, S.H., M.M. bersama Wakil Bupati Ibu Irawati, S.Pd dan Pj. Sekda Bapak Drs. H. Sanggul Lumban Gaol, M.T.

Rapat yang dihadiri oleh Kepala OPD dan Camat se-Kotim ini bertujuan untuk meninjau kemjuan program pembangunan serta memastikan manfaatnya dirasakan langsung oleh masyarakat.

Dalam kegiatan tersebut juga, Bupati Kotawaringin Timur memberikan Piagam Penghargaan kepada DPMPTSP Kab. Kotim sebagai Inovator Si MANDAI pada Indeks Inovasi Daerah Kabupaten Kotawaringin Timur Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia.

Si MANDAI merupakan Sistem Informasi Manajemen Data Perizinan dan Non Perizinan.

———‐————————————–
Ikuti akun media sosial kami :
Facebook : Dpmptsp Kotawaringin Timur
Twitter : @dpmptsp_kotim
Instagram : ptspkotim
Website : dpmptsp.kotimkab.go.id
Youtube : DPMPTSP Kab. Kotawaringin Timur

Mungkin Anda juga menyukai