Focus Group Discussion (FGD) Rencana Aksi Daerah Perkebunan Kelapa Sawit Berkelanjutan (RAD KSB) Kabupaten Kotawaringin Timur

Pj. Sekretaris Daerah Kotawaringin Timur, Bapak Drs. H. Sanggul Lumban Gaol, M.T memimpin kegiatan Focus Group Discussion (FGD) membahas pembentukan tim penyusun rencana aksi daerah perkebunan kelapa sawit berkelanjutan Kabupaten Kotawaringin Timur. Kepala Bidang Perizinan Jasa Usaha Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Kotawaringin Timur menjadi peserta  bersama perwakilan OPD lain yang hadir pada kegiatan tersebut.

Kabupaten Kotawaringin Timur, salah satu wilayah di Kalimantan Tengah yang dikenal sebagai penghasil kelapa sawit, sedang menghadapi tantangan besar dalam pengelolaan perkebunan kelapa sawit yang berkelanjutan. Sebagai upaya untuk mengatasi tantangan tersebut dan memastikan kelangsungan ekonomi, sosial, serta lingkungan.

Mengingat pentingnya menjaga dan meneruskan upaya pembangunan perkebunan kelapa sawit berkelanjutan di kabupaten Kotawaringin Timur, maka melalui alokasi anggaran Dana Bagi Hasil kelapa sawit (DBH sawit) tahun 2023 dan 2024, pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan selaku leading sektor menyusun kembali rencana aksi daerah perkebunan kelapa sawit berkelanjutan (RAD KSB) Kabupaten Kotawaringin Timur tahun 2024 – 2026.

Rencana aksi ini nantinya akan menjadi pedoman bagi pemerintah daerah dalam mengelola perkebunan kelapa sawit secara lebih bertanggung jawab dan berkelanjutan, dengan memperhatikan aspek ekonomi, sosial, dan lingkungan.

 

---------‐--------------------------------------
Ikuti akun media sosial kami :
Facebook : Dpmptsp Kotawaringin Timur
Twitter : @dpmptsp_kotim
Instagram : ptspkotim
Website : dpmptsp.kotimkab.go.id
Youtube : DPMPTSP Kab. Kotawaringin Timur

 

DPMPTSP Kotim Live Chat