Pelayanan Investasi Pemerintah KOTIM Raih Juara Tiga Anugerah Layanan Investasi 2023

Rabu, 8 November 2023

ANUGERAH LAYANAN INVESTASI 2023

Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur Mendapat Penghargaan Terbaik Ketiga atas Kinerja Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan Percepatan Pelaksanaan Berusaha Pemerintah Daerah serta Kementerian Negara/Lembaga pada acara Anugerah Layanan Investasi 2023 bertempat di Shangri-La Hotel Jakarta. Penghargaan diserahkan langsung oleh Wakil Presiden Bapak Prof. Dr. (H.C.) K.H. Ma'ruf Amin dan diterima langsung oleh Bupati Kotawaringin Timur Bapak H. Halikinnor, S.H., M.M.


Bapak H. Halikinnor, S.H., M.M. berharap penghargaan yang diraih bisa menjadi motivasi perangkat daerah bekerja semaksimal mungkin dalam mempertahankan, bahkan meningkatkan predikat layanan investasi, sehingga bisa menjadi yang terbaik pertama di Indonesia.


Penghargaan Anugerah Layanan Investasi (ALI) 2023 kepada instansi pemerintah dari kategori Kementerian/Lembaga, Pemerintah Provinsi, Kabupaten, dan Kota atas kinerja serta inovasi Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan Percepatan Pelaksanaan Berusaha diberikan sebagai apresiasi dalam rangka mendorong peningkatan investasi di Indonesia.

Penilaian ALI 2023 mengacu pada implementasi sistem Online Single Submission (OSS) Berbasis Risiko di kementerian/lembaga (K/L) dan pemerintah daerah yang merupakan amanat dari Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2023 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2022 tentang Cipta Kerja menjadi (UU CK). Hasil penilaian kinerja disampaikan kepada Kementerian Keuangan untuk ditindaklanjuti sebagai salah satu dasar pertimbangan dalam pemberian dana insentif kepada pemerintah daerah dan insentif anggaran kepada K/L.

---------‐--------------------------------------
Ikuti akun media sosial kami :
Facebook : Dpmptsp Kotawaringin Timur
Twitter : @dpmptsp_kotim
Instagram : ptspkotim
Website : dpmptsp.kotimkab.go.id
Youtube : DPMPTSP Kab. Kotawaringin Timur

DPMPTSP Kotim Live Chat